Senin, 18 Juni 2012

PRESTASI APA YANG AKAN KITA UKIR?



Hidup akan seperti tanpa makna bila tak ada prestasi yang terukir, Hidup seperti mengalir biasa dan apa adanya (pragmatis). Prestasi apa yang akan kita raih untuk mencapai kehidupan terbaik?

Prestasi yg baik itu bisa memberi kebaikan kepada orang terdekat dan orang-orang pada umumnya atau prestasi itu bisa memberikan manfaat. ketika anda menuai prestasi seorang ilmuan, misalnya. Maka orang lain bisa merasakan manfaat oleh ilmu-ilmu yang anda berkontribusi dengannya. anda seorang yang pandai berpidato, orang-orang merasakan manfaat dari kepandaian anda menyampaikan sesuatu. sehinga anda menjadi pembicara yang di cintai.

Prestasi terbaik bukan sesuatu yang hanya di nikmati sendiri, Prestasi terbaik akan selalu dikenang walaupun kita sudah tiada. itulah ukiran-ukiran prestasi yang mestinya kita tinggalkan. jangan sampai ketika anda keluar dari kantor, teman-teman anda bilang; alhamdulillah,, si trouble maker akhirnya minggat juga. 

Orang-orang terdekat anda akan sangat mengagumi prestasi anda, anak anda pun berkata; Bapak/Bunda, Aku akan taruh namamu di belakang namaku, karena aku bangga kepadamu.. I Love U,, So, tentukan prestasi anda yang bisa memberika kebaikan dan manfaat kepada orang banyak.

Hal yang harus di garis bawahi. Prestasi ini bukan prestasi untuk dikenang, tapi niatkan karena Allah. karena semata-mata Allah lah yang memerintahkan kita untuk menjadi yang terbaik. (sebagaimana dalam surat Al-Mulk : 2). Sesuatu dilakukan karena Allah itu berarti dihadapan Allah, jika memang prestasi itu memang layak dikenang, pasti akan terkenang dan menjadi ukiran prestasi terbaik yang pernah anda ukir. Namun jika belum pantas, usaha anda untuk menjadi yang terbaik akan tetap bernilai dihadapan Allah. 

Ketika diniatkan untuk terkenang dan bukan karena Allah, mungkin saja prestasi anda akan terkenang. akantetapi tidak bernilai dihadapan Allah. So, Luruskan niat, just only cuase of Allah,,, and Do the best of yours.

Tentukanlah prestasi terbaik mu ^^

0 komentar:

© Kang Dadang 2012 | Blogger Template by Enny Law - Ngetik Dot Com - Nulis