Rabu, 28 Agustus 2013

Perkembangan Teknologi Komputer Terbaru 2013 "ILMU TEKNOLOGI"

Assalamualaikum wr . wb

Meja Komputer Hologram




      Salah satu Teknologi yang mungkin sering kita lihat konsepnya di televisi ataupun video. Bisa anda bayangkan, sebuah meja dengan kegunaan seperti alat tulis, mengetik, dan berbagai fungsi lainnya.
       OXODesk adalah sebuah alat yang berbentuk seperti meja yang memungkinkan anda untuk melakukan aktivitas di dalam virtual space. Sebenarnya OXO Desk ini hamper mirip seperti tablet computer yang memiliki ukuran HD 40 inci. Namun, untuk memiliki barang ini anda harus merogoh kocek sekitar $1299.


Portable CPU



Salah satu produsen computer dan laptop, yaitu ACER beberapa waktu lalu menerbitkan Acer Revo 70, yaitu sebuah CPU yang memungkinkan untuk dibawa kemana-mana. Karena CPU ini diklaim memiliki berat hanya 1kg.
Walaupun Acer Revo 70 bisa dibilang portable, namun fiturnya cukup mumpuni. Karena bias dibilang cukup lengkap untuk ukuran portable. Fitur tersebut adalah Gigabit Ethernet, multi-in-one card reader, enam USB 2.0 ports, 802.11 b/g/n WiFi, plus D-Sub, HDMI outputs, VGA port, audio jack, SD card.


Computer Radiologi (CR)


 Computer Radiologi (CR) sebagai Teknologi computer terbaru sangat membantu para dokter yang melakukan tes radiologi. Computer Radiologi ini berfungsi seperti kamar gelap (Dark Room) sebagai tempat memproses bayangan laten pada film rontgen menjadi bayangan tampak sehingga nantinya foto rontgen tersebut didiagnosis oleh radiolog.


OS Windows 8 Terbaru

Salah satu teknologi yang baru saja diluncurkan adalah OS Windows 8 yang dikeluarkan oleh Microsoft beberapa waktu lalu. Dalam Windows 8 kali ini, Microsoft mengeluarkan 4 versi berbeda untuk beberapa perangkat. Salah satunya adalah untuk desktop dan Smartphone.

OS Windows 8 digadang-gadang memiliki kecepatan melebihi dari OS sebelumnya. Karena Windows 8 diklaim lebih simple, responsive, dan lebih smart. Namun, pada faktanya, masih ada beberapa bug yang ditemukan dalam Windows 8 ini.


Google Glass. 



Tahun lalu, Google memperkenalkan kacamata canggih yang saat ini masih bernama Project Glass. Kacamata ini membawa kemampuan komputasi yang cukup menakjubkan. Kacamata ini menggunakan kontrol suara dan bisa digunakan untuk melakukan pencarian online, email dan navigasi arah. Bahkan bisa juga dipakai untuk video chat.
Kacamata yang berbasis teknologi augmented reality ini tampaknya memakai sistem operasi Android, meskipun kabar ini belum dapat dipastikan. Kacamata yang kerap disebut Google Glass ini dibanderol seharga $1.500 atau sekitar Rp14 juta. Diketahui, Project Glass dibuat oleh tim di laboratorium Google yang dijuluki Google X yang dikepalai langsung oleh pendiri Google, Sergey Brin.



Apple TV











Kabar yang menyebutkan Apple akan membuat televisi (TV) sendiri semakin berhembus kencang. Kabar terbaru menyebutkan, Smart TV keluaran Apple ini akan berukuran antara 46 hingga 55 inci. Menurut sumber dari Foxconn yang merupakan mitra manufaktur Apple, saat ini produsen elektronik terbesar di dunia itu telah membuat prototipe dari model yang merupakan hasil kolaborasi Foxconn dan Sharp.


Gadget nVidia Tegra 4 dengan 72 Core


 


Teknologi terbaru 2013 yang akan menghebohkan yakni Nvidia Tegra4. Tegra 4 disebut-sebut akan memiliki kinerja enam kali lebih cepat dibanding pendahulunya. Hal ini dikarenakan nVidia menyematkan 72 shader cores dalam Tegra 4, yang mana lebih banyak dari Tegra 3 yang hanya memiliki 12 shader cores.
Dengan 72 shader cores tersebut, Tegra 4 akan enteng saat mengakomodir penggunaan layar beresolusi 1080p @120 Hz. Selain itu output untuk ke layar monitor pun diklaim sanggup untuk menangani monitor hingga resolusi 3820 x 2160. Tidak dapat dibayangkan, bagaimana jadinya bila ponsel pintar ditenagai oleh SoC garapan NVidia tersebut. Sepertinya pemilik Notebook akan dibuat tercengang melihat kemampuannya.


Inovasi Robot Makin Masif










 









 Mungkin Anda masih ingat dengan robot Asimo buatan Honda. Robot humanoid ini begitu mengesankan, karena bisa berjabat tangan dan bermain sepak bola. Nah, kini Samsung punya saingannya.
Divisi robot Samsung baru-baru ini memperkenalkan robot humanoid terbaru yang diberi nama Roboray. Pada pameran teknologi IROS 2012 di Portugal beberapa waktu lalu, Roboray pun unjuk kebolehan. Roboray dikembangkan Samsung bersama Korean Institute of Science and Technology (KIST), sejak 2004. Roboray merupakan evolusi dari sebuah robot bernama ‘Mahru’.
Kemampuan Roboray dikembangkan lebih jauh lagi, seperti sendi-sendi kaki dan tangannya yang lebih fleksibel namun kuat dibandingkan versi sebelumnya. Hasilnya, gaya berjalan Roboray pun hampir meniru persis kemampuan berjalan manusia. Sayangnya, meski diklaim lebih canggih dibandingkan pendahulunya, Roboray belum mampu berlari seperti Asimo Honda atau robot humanoid yang dikembangkan Toyota.


TV Resolusi Ultra HD Jadi Standar

 Sebagian besari dari kita mungkin telah akrab dengan resolusi layar Full HD atau SuperHD. Namun bagaimana rasanya jika Anda menonton film atau memainkan game dengan resolusi layar Ultra HD? Teknologi inilah yang diperkenalkan oleh The Consumer Electronics Association (CEA) di California, Amerika Serikat pada bulan Oktober lalu. Teknologi ini disebut-sebut akan menjadi stAndar baru pada teknologi resolusi layar.
Teknologi Ultra HD ini nantinya akan mendukung tampilan resolusi hingga 3840 x 2160 piksel. CEO dan Presiden Direktur CEA, Gary Shapiro menyebutkan ini akan menjadi standar baru untuk konsumen dalam memilih produk yang paling sesuai dengan kebutuhan mereka. Menariknya, justru sudah ada beberapa produk yang telah mendukung resolusi Ultra HD ini di pasaran, salah satunya adalah Sony VPL-VW1000ES.



Namun sayangnya, hingga saat ini belum ada produk consumer maupun film yang mendukung resolusi Ultra HD, sehingga penggunaannya jadi tidak optimal. Diprediksi, teknologi Ultra HD ini akan menjadi daya tarik di pagelaran CES yang akan digelar pada tanggal 8-11 Januari 2013 di Las Vegas, Amerika Serikat.


Kejutan PS4 dan Xbox 720

 

Playstation 4
 



Sementara konsol Playstation 3 sudah memasuki revisi ketiga, kabarnya kini Sony sedang mempersiapkan konsol generasi selanjutnya yang disinyalir sebagai Playstation 4. Produk ini kabarnya akan menggunakan prosesor A10 milik AMD yang memiliki teknologi di mana CPU dan GPU dapat bekerja bersamaan dan didukung oleh RAM berkapasitas 8GB ataupun 16GB. Untuk media penyimpanan, kabarnya akan berkapasitas 256GB, namun masih belum jelas apakah akan menggunakan SSD atau harddisk. Produk ini juga akan disertakan sebuah Blu-ray drive dan koneksi WiFi. Playstation 4 atau yang saat ini masih menggunakan sebutan Orbis rencananya akan diperkenalkan sebelum even Electronic Entertainment Expo (E3) yang akan digelar tahun ini.

 
Xbox 720











Setelah banyak rumor yang beredar, akhirnya bocoran spesifikasi detil Xbox 720 pun terungkap. Microsoft akhirnya menggunakan kepingan Blu-ray untuk game pada konsol Andalannnya tersebut. Fitur lainnya yang juga ditambahkan adalah kemampuan merekam siaran TV, selain improvisasi pada sisi audio yang akan menampilkan suara yang kental dengan nuansa tiga dimensi.
Konsol ini dikatakan akan mengusung prosesor quad core, di mana tiap core-nya akan disematkan empat logical core. Sehingga dapat dikatakan konsol tersebut memiliki 16 logical core. Untuk menemaninya disertakan pula RAM dengan kapasitas 8GB.
Hal menarik dari konsol ini adalah sebuah kontroler baru yang oleh Microsoft dijuluki innovative controller. Namun, disinyalir konsol generasi terbaru Microsoft ini hanya akan mengusung nama Xbox nantinya, bukan Xbox 720 seperti dugaan fans sebelumnya.


sumber : http://opeythea.blogspot.com/2013/05/perkembangan-teknologi-komputer-terbaru.html 




0 komentar:

© Kang Dadang 2012 | Blogger Template by Enny Law - Ngetik Dot Com - Nulis